Rabu, 18 Februari 2015

TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI

* PENGERTIAN TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI

- Laporan adalah sesuatu yang dilaporkan berdasarkan data-data dan fakta yang ada.
- Observasi adalah pengamatan, peninjauan, investigasi.
- Teks laporan hasil observasi adalah tulisan yang bertujuan untuk menyampaikan informasi tentang sesuatu, baik itu tentang alam, hewan, dan sebagainya dengan apa adanya berdasarkan observasi.


* CIRI-CIRI KARANGAN HASIL OBSERVASI

  • Melaporkan fakta-fakta dari objek/benda yang diamati.
  • Melaporkan secara rinci kondisi objek, letak suatu objek, bagian-bagian objek dan informasi penting mengenai objek.
  • Bahasa yang digunakan merupakan bahasa baku.


* STRUKTUR TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI

  • Definisi Umum      : Menerangkan pernyataan umum berupa subjek laporan.
  • Deskripsi Bagian   : Menginformasikan ciri-ciri umum yang dimiliki oleh objek bagian-bagian                                              fenomenal dan fakta-fakta yang diokservasi secara detail.
  • Deskripsi Manfaat  : Menerangkan manfaat yang dicapai dalam melakukan observasi


* TAHAP-TAHAP PENULISAN TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI

1. Melakukan Observasi

  • Mencatat data
  • Melakukan survei
  • Menentukan narasumber
  • Mencatat hasil observasi
2. Menentukan kerangka karangan
3. Mengembangkan kerangka karangan menjadi teks laporan hasil observasi.



* JENIS-JENIS LAPORAN

     Laporan tebagi menjadi empat jenis, yaitu :

  1. Laporan Hasil Observasi
  2. Laporan Kegiatan
  3. Laporan Pengamatan
  4. Laporan Perjalanan